Penularan virus corona masih terjadi di Indonesia terutama di kota Kudus. Data pemerintah menunjukkan adanya kenaikan pda kasus baru Covid-19 dalam 24 jam terakhir. Saat ini obyek wisata terutama di daerah kudus telah terbuka utk umum bgi para wisatawan n penziarah di area menara kudus dan klenteng. Dengan tetap menjalankan protokol kesehatan, umumnya pihak pengelola telah menyiapkan tempat cuci tangan, tanda untuk menjaga jarak hingga mempersiapkan petugas terkait penerapan protokol kesehatan. Dalam rangka pencegahan covid 19 program studi farmasi stikes cendekia utama melakukan pengabdian masyarakat di area menara kudus dan klenteng pd hari minggu tgl 12 des 2020 sebagai kontribusi pengabdian masyarakat. Kegiatan pengabdian masyarakat tersebut dilakukan sbg upaya pencegahan covid 19 dg cara membagika vitamin dan hand sanitizer kit yg digunakan untuk meningkatkan imunitas masyarakat terutama pada masyarakat di area menara kudus dan klenteng.